Main Article Content

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji secara empiris pengaruh perencanaan, pelaksanaan dan penatausahaan, serta penggunaan teknologi informasi akuntansi terhadap pertanggungjawaban keuangan BUMDes. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif . Pengambilan sampel menggunakan purposive sampling yaitu pengurus yang bekerja di BUMDes Kabupaten Magelang. jumlah responden dalam penelitian ini adalah 65 responden. Teknik analisis data yang digunakan yaitu uji kualitas data meliputi uji validitas dan reliabilitas, analisis regresi linear berganda dan pengujian hipotesis meliputi koefisien determinasi, uji f dan uji t. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelaksanaan dan penatausahaan serta penggunaan teknologi informasi akuntansi berpengaruh positif terhadap pertanggungjawaban keuangan. Sedangkan perencanaan tidak berpengaruh terhadap pertanggungjawaban keuangan.

Keywords

Perencanaan Pelaksanaan dan Penatausahaan Penggunaan Teknologi Informasi Akuntansi Pertanggungjawaban Keuangan

Article Details