Main Article Content

Abstract

Latar belakang: Traumatic Syndrome suatu sindrom trauma yang dimiliki seseorang telah mengalami kejadian fisik misalnya seperti kejadian kecelakaan, musibah bencana, mual, dan terjadinya kilas balik atau flashback, ataupun psikis misalnya seperti menangis, mimpi buruk, emosi, dan suka bermusuhan sehingga butuh diberikan promosi koping supaya bisa disembuhkan. Penulis membahas penerapan dalam promosi koping untuk klien dalam masalah sindrom traumatik. Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan promosi koping pada pasien dengan diagnosa traumatic syndrome. Metode: Penulis menggunakan metode penelitian deskriptif dengan menggunakan pendekatan studi kasus. Sampel yang penulis gunakan adalah sampel 2 (dua) orang pasien dengan kriteria inklusi rentang umur 25-45 tahun dengan diagnosa sindrom pasca trauma (PTSD) yang mengalami trauma karena covid-19. Hasil: Hasil penelitian ini menunjukan kemampuan perkembangan yang meningkat secara bermakna setelah mendapatkan promosi koping pada sindrom traumatik setelah 6 kali melakukan kunjungan. Kesimpulan: Diagnosa sindrom traumatik pada seseorang karena pasien harus diedukasi pentingnya rehabilitasi untuk gangguan fungsi kognitif yang dialami, pencegahan berulangnya trauma dan trauma repetitif yang berhubungan dengan aktivitas atau pekerjaan pasien menggunakan promosi koping.

Keywords

Sindrom Traumatik Promosi Koping Trauma

Article Details