Main Article Content

Abstract

Keberadaan UMKM keripik tahu di Dusun Sudimoro cukup berarti bagi perekonomian warga sekitar, dimana industri tersebut menjadi sumber mata pencaharian masyarakat sekitar. Perkembangan UMKM saat ini terhambat oleh beberapa hal diantaranya pemasaran dan administrasi keuangan. Tujuan kegiatan ini adalah meningkatkan pemasaran UMKM keripik tahu dengan menerapkan digital marketing serta membantu dalam menyusun laporan keuangan. Pencapaian tujuan tersebut dilakukan melalui metode Community Based Interactive Approach (CBIA). Hasil kegiatan menunjukkan bahwa mitra mampu menyusun pelaporan keuangan sederhana dan meningkatnya keterampilan dalam pemasaran dengan konsep digital marketing melalui media sosial.

Keywords

UMKM Administrasi keuangan Digital marketing

Article Details