Main Article Content

Abstract

Mitra dalam pendampingan pembukuan digital berfokus pada kelompok UMKM Tanjung di Desa Sidokerto, Kecamatan Buduran, Sidoarjo. UMKM Tanjung merupakan gabungan dari kelompok UMKM dengan usaha yang bervariasi. Masalah yang terjadi pada kelompok UMKM ini yaitu masih menerapkan cara manual dalam menuliskan catatan keuangan. Pembukuan manual dilakukan dengan menulis catatan keuangan di buku, tanpa adanya bantuan komputer. Permasalahan yang diangkat adalah peningkatan manajemen dan teknologi dalam melakukan catatan keuangan pada UMKM. Pembukuan keuangan penting dibuat oleh pelaku UMKM agar dapat mengetahui pengeluaran, pemasukan serta perencanaan keuangan yang akan dilakukan. Dengan pembukuan keuangan yang dilakukan secara manual banyak kelemahan yang terjadi diantaranya adalah ketidaktelitian, kurang teratur dan sistematis, tidak adanya kontrol terhadap pembukuan, serta sulitnya melihat keuntungan atau kerugian yang terjadi pada usaha. Solusi yang ditawarkan adalah dengan membuat pendampingan dan transfer pengetahuan pemanfaatan pembukuan digital melalui aplikasi berbasis web yang dapat diakses secara fleksibel dimanapun dan kapanpun. Pelaksanaan kegiatan ini dilakukan dengan pendekatan metode Presman melalui Focus Group Discussion (FGD) yang dilakukan secara parsial terhadap pelaku UMKM di Sidoarjo dengan tahapan pelatihan dan pendampingan penggunaan aplikasi. Kegiatan ini mendapatkan hasil dengan cara mengukur respons mitra mengenai sebelum dan sesudah mengikuti pelatihan pembukuan. Melalui kegiatan yang dilakukan, mitra UMKM merasa puas dan dapat meningkatkan wawasan yang dimiliki sebelumnya mengenai teknologi digital.

Keywords

Pembukuan Keuangan Perencanaan Digital

Article Details

References

  1. Accurate. (n.d.). Manajemen Keuangan: Pengertian, Tujuan, Fungsi, Prinsip, dan Tips Pengelolannya. https://accurate.id/marketing-manajemen/manajemen-keuangan/.
  2. Mellita, D. (n.d.). Pemetaan Industri Kreatif Dalam Meningkatkan Pertumbuhan Ekonomi Kawasan Urban di Kota Palembang. Prosiding Seminar Nasional Economic Globalization Trend & Risk For Developing Country.
  3. Nisa, K. (2018). Strategi Pemasaran Online dan Offline. Jurnal Abdikarya : Jurnal Pengabdian Dosen dan Mahasiswa, 55-60.
  4. Raharjo, B. (2013). Keuangan dan Akutansi : untuk Manajer Non Keuangan. In B. Raharjo, Keuangan dan Akutansi : untuk Manajer Non Keuangan (p. 4). Yogyakarta: Graha Ilmu.
  5. Saura, J. R.-S. (2019). Digital marketing strategies based on the e-business model: Literature review and future directions. In Organizational Transformation and Managing Innovation in the Fourth Industrial Revolution, 86-103.
  6. Suyati. (2020). TATA KELOLA KEUANGAN SEKOLAH. Al-Idarah: Jurnal Kependidikan Islam Volume 10 Nomor 1, 2020, 1-12.
  7. Zhu, G. &. (2019). Precision retail marketing strategy based on digital marketing. JOUR, 33-37.