Main Article Content
Abstract
Pandemik Covid-19 di Indonesia menimbulkan permasalahan pada Usaha Kecil Menengah (UKM) Mukti Raharja yaitu penurunan omset pendapatan hingga 50% karena sebagian besar transaksi penjualan dilakukan secara offline. Permasalahan selanjutnya yaitu mitra UKM masih kekurangan mesin pengupas kopi cherry (mesin pulper kopi) karena baru memiliki satu buah mesin sehingga hasil panen petani kopi tidak dapat diolah seluruhnya. Metode pemecahan masalah yang dilakukan yaitu setelah dilakukan identifikasi permasalahan dan kebutuhan mitra, dibuat rancangan mesin pulper kopi dan tampilan website sesuai kebutuhan mitra UKM, selanjutnya dilakukan proses pembuatan mesin pulper kopi berkapasitas 360 kg/jam serta aplikasi website hingga dilakukan serah terima alat berupa mesin pulper kopi, aplikasi website beserta set komputer, kamera dan sealer serta dilakukan pendampingan untuk penerapan teknologi tersebut. Hasil kegiatan yaitu bertambahnya kapasitas produksi dengan adanya mesin pulper kopi kapasitas 360 kg/jam, daya motor 1,5 hp, daya total 1500 Watt dan telah diaplikasikan penjualan online berbasis website melalui link http://kopicanggah.com/ dengan pendapatan tambahan dari penjualan online sebesar Rp. 3.530.000; sebanyak 16 transaksi selama 22 hari dan mengalami peningkatan sebesar 41% dari pendapatan bulan sebelumnya.
Keywords
Article Details
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.
References
- Elisa Ramanda, 2016. Analisis Daya Saing dan Mutu Kopi di Kecamatan Sumberjaya Kab. Lampung Barat. Jurnal Ilmu Ilmu Agribisnis (JIIA). Vol 3, No. 4. Pp: 253-261.
- Fauyhi Eko Nugroho. (2016). Perancangan Sistem Informasi Penjualan Online Studi Kasus Tokoku. Jurnal SIMETRIS. Vol 7 No 2, 717-724.
- LIang, Ho, LI, and Turban, 2011, “What Drives Social Commerce: The Role of Social Support and Relationship Quality”, International Journal of Electronic Commerce / Winter 2011–12, Vol. 16, No. 2, pp. 69–90.
- Mahendra, A., Rahmad, N. (2014) Rancang Bangun Mesin Pengupas Kulit Buah Kopi. Jurnal Rekayasa Mesin, 1(2), 11-15.
- Rahardjo, P. (2012). Kopi Panduan Budidaya dan Pengolahan Kopi Arabika dan Robusta. Penebar Swadaya. Jakarta.
- Sembiring, Anita Christine, Delima Sitanggang, and Nina Purnasari Sinuhaji. (2020). "Pemberdayaan Petani Kopi Karo melalui Pengolahan Pasca Panen." Jurnal Mitra Prima Vol 1, No. 1, 833-837.