Main Article Content
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kepemimpinan, motivasi, kompetensi,
lingkungan kerja dan komitmen terhadap kinerja pegawai Sekretariat Daerah Kabupaten
Magelang baik secara parsial maupun simultan. Berdasarkan metode pengambilan sampel
dengan purposive sampling diperoleh sampel sebanyak 138 orang. Uji hipotesis dilakukan
dengan menggunakan analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan
bahwa 1) Ada pengaruh kepemimpinan, motivasi, kompetensi, lingkungan kerja dan
komitmen secara simultan terhadap kinerja pegawai Sekretariat Daerah Kabupaten
Magelang; 2) Tidak ada pengaruh kepemimpinan, motivasi dan lingkungan kerja secara
parsial terhadap kinerja pegawai Sekretariat Daerah Kabupaten Magelang; 3) Ada pengaruh
kompetensi dan komitmen secara parsial terhadap kinerja pegawai Sekretariat Daerah
Kabupaten Magelang.