Main Article Content
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menguji secara empiris mengenai pengaruh likuiditas, kinerja lingkungan dan pengungkapan lingkungan terhadap profitabilitas yang diukur menggunakan rasio kinerja pasar Earnings Per Share (EPS). Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif yang dilakukan dengan menggunakan data sekunder berupa data dari laporan tahunan pada tahun 2015 sampai dengan tahun 2019. Populasi dalam penelitian ini yaitu perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2015 sampai tahun 2019. Metode pengambilan sampel menggunakan purposive sampling dan diperoleh sampel sebanyak 12 perusahaan atau 60 sampel perusahaan. Uji hipotesis dilakukan dengan menggunakan analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa variabel likuiditas dan pengungkapan lingkungan berpengaruh positif terhadap profitabilitas. Namun, variabel kinerja lingkungan berpengaruh negatif terhadap profitabilitas