Meningkatkan Kinerja Karyawan Melalui Program Keselamatan, Kesehatan dan Beban Kerja

  • Sukaris Sukaris Universitas Muhammadiyah Gresik
  • Nur Aini Suharis Universitas Muhammadiyah Gresik
  • Asep Saepuloh Universitas Muhammadiyah Gresik
Keywords: Keselamatan Kerja, Kesehatan Kerja, Beban Kerja, Kinerja

Abstract

Kinerja karyawan PT KAI dalam tiga tahun terakhir belum mengalami peningkatan yang signifikan, akan tetapi variabel keselamatan kerja dan kesehatan kerja sudah memenuhi standar kerja, sedangkan variabel beban kerja mengalami peningkatan yang cukup baik. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh variabel keselamatan kerja, kesehatan kerja dan beban kerja terhadap kinerja karyawan PT KAI. Peneliti menggunakan pendekatan sampel sebanyak 89 karyawan, Teknik analisis menggunakan regresi linier berganda, koefisien determinasi, uji instrumen, uji asumsi klasik dan uji hipotesis. Hasil penelitian yang diperoleh bahwa semua variabel yang diteliti yaitu keselamatan kerja, kesehatan kerja dan beban kerja berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan PT KAI. Implikasi penelitian bahwa perlu diperhatikan faktor yang secara langsung dampaknya terhadap kinerja, jika tidak, dimungkinkan kinerja karyawan mengalami penurunan, oleh karena itu perlu dilakukan pelatihan-pelatihan, seminar, dan lain-lain supaya karyawan lebih memahami pekerjaan sehingga kinerja juga meningkat.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2021-09-23