Pengaruh Struktur Kepemilikan Manajerial, Kompleksitas, Ukuran Perusahaan, Reputasi Auditor dan Risiko Perusahaan Terhadap Fee Audit Eksternal (Pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di BEI 2016-2020)

  • Anisa Fajarini Universitas Muhammadiyah Magelang
Keywords: Managerial ownership structure, complexity, company size, auditor reputation, company risk

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis pengaruh struktur kepemilikan manajerial, kompleksitas, ukuran perusahaan, reputasi auditor, dan risiko perusahaan terhadap fee audit eksternal pada perusahaan yang terdaftar di BEI tahun 2016-2020. Dengan menggunakan metode purposive sampling diperoleh sampel sebanyak 17 perusahaan. Penelitian ini menggunakan analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian membuktikan bahwa stuktur kepemilikan manajerial berpengaruh positif tidak signifikan terhadap fee audit eksternal, kompleksitas berpengaruh positif signifikan terhadap fee audit eksternal, ukuran perusahaan berpengaruh positif signifikan terhadap fee audit eksternal, reputasi auditor berpengaruh positif signifikan terhadap fee audit eksternal dan risiko perusahaan berpengaruh negatif tidak signifikan terhadap fee audit eksternal.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2021-09-28