Analisis Stakeholder dalam Pengurangan Risiko Banjir di Kabupaten Klaten
Main Article Content
Abstract
Kabupaten Klaten memiliki risiko banjir yang tinggi. Berbagai upaya pengurangan risiko banjir telah dilakukan oleh berbagai stakeholders tetapi hasilnya belum maksimal. Penelitian ini bertujuan menganalisis peran serta stakeholders dalam pengurangan risiko banjir di Kabupaten Klaten. Penelitian ini menggunakan pendekatan mixed method, yaitu perpaduan pendekatan kuantitatif dan pendekatan kualitatif. Populasi penelitian ini masyarakat yang berada di daerah rawan banjir di Kabupaten Klaten. Penentuan sampel menggunakan metode purposif sampling. Pengumpulan data menggunakan wawancara terstuktur. Analisis data menggunakan adalah penyusunan indeks, analisis stakeholder dengan program MACTOR. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat 14 stakeholder dalam pengurangan risiko banjir ini. Mereka memiliki 6 kepentingan yang berbeda beda, yaitu income, lingkungan, pembangunan daerah dan keselamatan jiwa. Dalam upaya pengurangan risiko banjir di Kabupaten Klaten, BPBD mempunyai peran sentral bersama dengan Kepala Desa setempat dan relawan (masyarakat). Sedangkan perguruan tinggi merupakan aktor yang mempunyai pengaruh paling rendah dalam pengurangan risiko banjir