Main Article Content

Abstract

Tahapan tumbuhkembang anak terdiri dari masa anak, remaja dan dewasa. Banyak ahli berpendapat bahwa pada masa remaja ini anak akan mengalami berbagai permasalahan.  Hal tersebut di sebabkan pada masa ini merupakan tahapan kehidupan yang bersifat peralihan dan tidak tetap. Masa remaja ini sering di warnai dengan berbagai perilaku dan pergaulan yang negatif seperti narkoba, kriminalitas maupun kejahatan seks. Namun pada masa remaja ini juga sangat baik untuk mengembangkan potensi positif yang mereka miliki seperti kemampuan bakat, minat.


Dibutuhkan bentuk interaksi dan komunikasi dua arah antara orangtua dan remaja, dengan mengetahui karakteristik remaja serta tugas perkembangannya. Konsep Islam telah mengatur bagaimana mendidik remaja dan mengantisipasi masa atau periode remaja ini agar terhindar dari perilaku menyimpang, sehingga remaja akan tumbuh sesuai tugas-tugasnya.

Keywords

perilaku menyimpang remaja

Article Details