PKU Pendampingan Manajemen Usaha Industri Limbah Perca Batik UMKM Batik Kebonpolo

Main Article Content

Rochiyati Murniningsih
Muljono Muljono
Miftahul Alba Pramana

Abstract





Kegiatan Program Kemitraaan Universitas (PKU) ini merupakan kegiatan pengabdian masyarakat dengan mitra UMKM Batik Kebonpolo Kota Magelang. Tujuan kegiatan pengabdian ini adalah meningkatkan daya saing UMKM batik melalui pengolahan limbah perca kain batik. Tujuan khususnya adalah a) Meningkatkan mutu produk olahan limbah perca kain batik melalui pengembangan desain motif dan diversifikasi produk, b) Memberikan pemahaman dan motivasi pada para pekerja dan pihak mitra dari UMKM agar bisa meningkatkan kualitas dan kuantitas produknya, dan c) Meningkatkan kemampuan mitra dalam pengembangan pasar melalui media on line (e marketing). Tujuan dicapai dengan model pemberdayaan masyarakat partisipatif Participatory Rural Apraisal (PRA). Pertimbangan dipilihnya metode ini adalah bahwa yang menghadapi masalah adalah mitra, oleh karena itu keterlibatan mitra dalam penentuan pemecahan masalah yang dihadapi dan penyelesaiannya sangat diperlukan. Pelaksanaan metode tersebut dibagi menjadi tiga tahap yaitu persiapan, pelaksanaan, dan penyusunan laporan. T ahap persiapan dimulai penyuluhan tentang pengembangan desain motif dan diversifikasi olahan limbah perca kain batik. T ahap berikutnya adalah tahap pelaksanaan meliputi kegiatan pelatihan dan pendampingan kegiatan. Tahap terakhir adalah penyusunan laporan kemajuan, artikel ilmiah untuk keperluan publikasi, dan laporan akhir.





Downloads

Download data is not yet available.

Article Details

Section
Articles