SOAL BAKAT (Selai Olahan Lele Banyak Khasiat)

Main Article Content

Asfari Asfari
Annida Nurul Arafati
Tri Mugiarti
Siti Li Cholisna
Wahisah wahisah

Abstract

SOAL BAKAT (Selai Olahan Lele Banyak Khasiat) merupakan produk inovasi berupa selai yang berbahan dasar ikan lele. Tujuan dari pembuatan SOAL BAKAT adalah Memberikan alternatif kepada masyarakat dalam mengkonsumsi ikan lele yang tidak hanya terbatas pada makanan olahan pada umumnya. Serta menumbuhkan jiwa kewirausahaan pada mahasiswa sehingga dapat hidup dengan mandiri di kemudian hari. Selain itu adalah menyediakan olahan ikan lele dengan cara yang sehat, sehingga masyarakat dapat mengkonsumsinya dengan baik. Metode produksi dari SOAL BAKAT terdiri dari empat tahap, yaitu tahap persiapan, tahap produksi, dan tahap pemasaran, serta tahap evaluasi. Tahap persiapan terdiri dari pengadaan alat produksi dan bahan produksi, survei pasar, serta uji sensoris. Tahap produksi terdiri dari pembutan selai dan pengemasan. Tahap yang selanjutnya adalah tahap pemasaran, tahap ini terdiri dari promisi, dan pemasaran. Promosi dan pemasaran dilakukan dengan dua cara, yaitu dengan cara konvensional dan dengan menggunakan media online sebagai promosi dan pemasarannya. Dan yang terakhir adlah tahap evaluasi, pada tahap ini tim PKM K SOAL BAKAT melakukan evaluasi terkait kegiatan dan produk yang telah dihasilkan. Hasil dari kegiatan PKM K SOAL BAKAT ini adalah berupa produk selai lele, yang dapat terjual di pasar dan di konsumsi oleh masyarakat. Produk SOAL BAKAT dapat terjual di beberapa pasar, dan menghasilkan keuntungan yang tinggi. Selain itu mahasiswa anggota dari PKM K SOAL BAKAT menjadi terlatih berwirausaha secara langsung dan mendapatkan income dari kegiatan kewirausahaan tersebut.

Downloads

Download data is not yet available.

Article Details

Section
Articles